TENGGARONG – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah menyerahkan 2 ekor sapi kepada panitia kurban Masjid Agung Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Tenggarong.
Penyerahan hewan kurban tersebut dilakukan langsung Bupati Kukar, Edi Damansyah usai melaksanakan Salat Iduladha bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kukar, di Masjid Agung SAMS, Senin (17/6/2024) pagi.
Sebelum menyerahkan hewan kurban, Bupati Kukar Edi Damansyah melaksanakan Salat Iduladha di tempat yang sama. Dia mengatakan, saat ini, lebih dari dua juta umat Islam sedunia yang tengah melaksanakan ibadah Haji, telah berkumpul di Padang Arafah sejak 9 hingga 10 Dzulhijjah.
Ibadah Wuquf mereka laksanakan dengan khusyuk, dilanjutkan dengan melaksanakan ibadah Jumrah dan ber- Tahallul di tanggal-tanggal berikutnya.
Kekuatan ibadah haji membuat jutaan manusia dari berbagai latar belakang ras, etnis, suku, bangsa, serta bahasa yang berbeda dapat disatukan melalui satu perintah dalam rangkaian suci ibadah Haji.
Bagi umat Islam yang berada di Tanah Air, seyogianya melihat kesatuan dan persatuan umat Islam dalam ibadah Haji itu sebagai perspektif dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
Ibadah Haji mampu menyatukan umat Islam dari berbagai belahan benua. Tidak terkira bahwa manusia dari ras mongoloid maupun kaukasoid, dapat menyatu bersama ras negroid dalam satu ikatan Ukhuwah Islamiyah (persaudaraan Islam).
Pesan persaudaraan sesama Muslim ini, harus disampaikan secara berantai di momentum Iduladha 1445 H. Apalagi, dia datang menghampiri di tahun 2024 yang beriringan dengan tahapan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) secara serentak.
Secara simbolik, meski Pilkada pada hakikatnya adalah kontestasi politik, namun prinsip Ukhuwah Islamiyah harus tetap dijadikan kunci pemersatu umat.
“Di banyak tempat, pilihan figur pemimpin umat Islam boleh saja berbeda-beda. Namun hendaknya, kita tetap berpedoman pada perintah Allah untuk menguatkan ikatan tali persaudaraan Islam dan tidak bercerai-berai,” tegasnya. (*)
Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News