Kisah Cinta Mahakam, Film Pendek yang Mempromosikan Wisata Kalimantan Timur

by -247 Views

Film pendek berjudul Mahakam Love Story mulai syuting Kamis (23/11/2023), setelah melewati tahap praproduksi cukup lama. Film pendek ini adalah inisiasi Dinas Pariwisata Kalimantan Timur (Kaltim) dengan mengangkat potensi wisata di daerahnya. Mahakam Love Story akan mengambil latar belakang Sungai Mahakam, salah satu ikon wisata di Kaltim. Produser film Mahakam Love Story Achmad Ridwan menyatakan film ini merupakan hasil kerja sama dengan Kotak Imajinasi Studio, sebuah rumah produksi lokal yang berbasis di Samarinda.

“Film ini menceritakan tentang dua orang yang memiliki trauma masa lalu dan saling jatuh cinta saat berada di atas kapal wisata di Sungai Mahakam. Film ini disutradarai oleh Fatqurozi, seorang sutradara muda yang telah banyak menghasilkan karya-karya berkualitas,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Kamis (23/11/2023).

Pria yang akrab disapa Awan ini, menyebutkan film ini memiliki dua tujuan utama, yaitu mempromosikan wisata Kaltim dan menghibur masyarakat.

“Kami ingin menampilkan keindahan alam dan budaya Kaltim, terutama Sungai Mahakam yang merupakan salah satu daya tarik wisata di sini. Kami juga ingin memberikan hiburan bagi masyarakat dengan menyajikan cerita yang romantis dan menyentuh hati,” terangnya.

Awan mengaku optimistis bahwa film ini dapat diselesaikan sesuai dengan rencana dan dapat disebarkan melalui media sosial. “Kami berharap film ini dapat menarik perhatian masyarakat, khususnya masyarakat Kaltim. Kami juga berharap film ini dapat meningkatkan kunjungan wisatawan ke Kaltim dan membuat mereka tertarik untuk menjelajahi Sungai Mahakam,” terang Awan.

Mahakam Love Story adalah film pendek kedua yang diproduksi oleh Dinas Pariwisata Kaltim di tahun 2023 ini. Sebelumnya, mereka telah memproduksi film pendek berjudul Hantu Banyu yang bergenre horor. Film ini juga mengambil setting di Sungai Mahakam, namun dengan suasana yang berbeda. Adapun, Awan mengatakan bahwa pihaknya ingin menunjukkan keragaman genre film yang dapat dihasilkan dari Sungai Mahakam. (*)